Dukung Gagasan Melayanan Tanpa Sekat

0
266

 

Oleh : LM. ISA ANSHARI

Pergerakan Ekonomi masyarakat didominasi oleh sektor jasa dan perdaggangan, dalam mendorong pertumbuhan ekonomi masyarakat kota pemerintah menjadi lokomotif utama dalam layanan, kecepatan layanan dan pemberian layanan yang berkeadilan sangat dibutuhkan bagi masyarakat kota Baubau.

Hal ini sejalan dengan cita-cita jangka panjang yang telah disepakati bersama untuk mewujudkan Baubau sebagai kota jasa dan perdagangan. Semua itu mungkin dan bisa terwujud jika pemerintah mampu berikan layanan baik dan terukur.

“Melayani Tanpa Sekat” yang digagas oleh Wali Kota Baubau belum dapat diterjemahkan secara baik oleh ASN Kota Baubau dalam memberikan layanan. Kita masih menemukan adanya klasterisasi karena kelompok, kerabat, elit tertentu yang mengarah pada paraktek praktek KKN.

Olehnya itu kami yang tergabung dalam Kualisi Advokasi Kebijakan Publik memberikan dukungan yang kepada Wali kota Baubau untuk merealisasikan Gerakan Melayani Tanpa Sekat.

Ini sejalan dengan semangat RPJMD kota Baubau Tahun 2018-2023 yang dirumuskan dalam misi Tertib pemerintahan TAMPIL MANIS yang dirumuskan pada 8 area reformasi birokrasi, diantaranya :

1. Mental aparatur diwujudkan terhadap terciptanya budaya kerja yang positif bagi birokrasi yang melayani, bersih, dan akuntabel.
2. Organisasi yang tepat fungsi dan tepat ukuran.
3. Tata laksana pada sistem, proses dan prosedur kerja yang jelas, efektif, efisien, terukur dan sesuai dengan prinsip-prinsip good governance.
4. Peraturan perundang-undangan yang diwujudkan terhadap regulasi yang lebih tertib, tidak tumpang tindih,dan kondusif.
5. Sumber daya manusia aparatur yang diwujudkan pada SDM aparatur yang berintegritas, netral, kompoten, capable, profesional, berkinerja tinggi, dan sejahtera.
6. Pengawasan yang direalisasikan dengan meningkatnya penyelenggaraan pemerintah yang bebas KKN.
7. Akuntabilitas diwujudkan dengan meningkatnya kapasitas dan akuntabilitas kinerja birokrasi.
8. Pelayanan publik diwujudkan terhadap pelayanan yang prima sesuai kebutuhan dan harapan masyarakat.

Jika 8 area reformasi birokrasi tersebut dapat diwujudkan maka Baubau akan bergerak maju dengan mengusung tema “Melayani Tanpa Sekat” yang mewujudkan :

1. Reformasi birokrasi yang unggul dan berkualitas
2. Percepatan penyediaan layanan infrastruktur dasar sesuai target SPM
3. Pertumbuhan ekonomi yang berkeadalian dan berdaya saing kuat
4. Peningkatan kapasitas dan prestasi SDM warga Kota Baubau
5. Terpeliharanya stabilitas sosial dan implementasi nilai luhur budaya.

Penulis adalah : Koordinator Badan Pekerja Koalisi Advokasi Kebijakan Publik (KAKP)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini