Songsong HKG Ke-50, TP PKK Kota Baubau Gelar Bakti Sosial

0
239
Ketua Tim. PKK Kota Baubau saat memantau pelaksanaan vaksin tingkat SD

BAUBAU, SUARAADIL. COM – Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga ( TP PKK) Kota Baubau, Wa Ode Nursanti Monianse bersama jajarannya, Senin (7/3/2022) menggelar Bakti Sosial dengan menyambangi dua lokasi pelaksaan Vaksinasi untuk anak usia 6-11 Tahun.

Kegiatan tersebut dalam rangka menyongsong Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK Ke-50 Tahun yang jatuh pada tanggal 4 Maret 2022. Adapun dua lokasi yang disambangi tersebut ialah Sekolah Dasar Negeri 2 Bataraguru dan Sekolah Dasar Negeri 2 Lamangga.

Dalam arahannya Wa Ode Nursanti Monianse mengatakan, kegiatan tersebut merupakan rangkaian dari HKG PKK yang ke 50. Di mana, PKK sebagai mitra pemerintah, dituntut untuk mendukung dan menyukseskan semua program pemerintah, tidak terkecuali program Vaksinasi yang saat ini tengah digalakkan.

“Pemerintah pusat tentunya menginginkan agar Vaksinasi kita ini bisa mencapai 100 persen, sehingga pandemi yang kita alami saat ini bisa hilang dari muka bumi, dari Indonesia khususnya di Kota Baubau, agar kegiatan kita kembali seperti dahulu, tidak lagi kita memakai masker seperti sekarang ini,” ujarnya.

Wa Ode Nursanti Monianse menyebutkan, pelaksanaan vaksinasi untuk anak usia 6 – 11 Tahun di Kota Baubau saat ini baru mencapai 50 persen. Untuk itu pihaknya berharap, agar semua pihak dapat mengambil peran dengan membantu memaksimalkan pelaksanaan vaksinasi anak usia 6-11 Tahun tersebut.

“Kami ucapkan terima kasih kepada orang tua siswa, yang telah memberikan kepercayaan kepada pihak sekolah dan pemerintah Kota Baubau agar anaknya mau divaksin. Yang mana ini merupakan bentuk tanggung jawab dan peran aktif dari para orang tua siswa dalam mendukung dan menyukseskan program vaksinasi ini,” tuturnya.

Ketua TP PKK Kota Baubau ini juga berpesan, agar pihak sekolah dalam hal ini Kepala Sekolah, para Guru dan Staf, khususnya para wali kelas untuk terus memberikan pemahaman dan edukasi kepada orang tua siswa tentang pentingnya vaksin dimasa pandemi seperti ini, dengan cara bersilaturahmi ke rumah-rumah siswa yang belum ikut vaksin.

“Tolong diberikan pencerahan kepada para orang tua siswa, tentang pentingnya vaksin di masa pandemi seperti saat ini. Sehingga mereka juga bisa mengikuti proses belajar tatap muka disekolah tanpa adanya keraguan akan terpapar Covid-19. Ini adalah pekerjaan daripada kepala sekolah dan para guru, terutama wali kelas untuk memberikan pemahaman para orang tua siswa,” tutupnya.(ist)

Editor : Mulyadi

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini